Wednesday, May 29, 2013

Teori Permintaan dan Penawaran

Teori Permintaan

Permintaan adalah keinginan konsumen membeli suatu barang pada berbagai tingkat harga selama periode waktu tertentu.


Faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan : 



1. Harga barang
Biasanya, semakin murah barang akan semakin banyak permintaan.


2. Tingkat pendapatan
Makin tinggi tingkat pendapatan, daya beli makin kuat, sehingga permintaan terhadap suatu barang meningkat.


3.Selera atau kebiasaan
Tinggi rendahnya suatu permintaan ditentukan oleh selera atau kebiasaan dari pola hidup suatu masyarakat.


4.Jumlah penduduk
Semakin banyak jumlah penduduk, maka semakin besar permintaan terhadap barang tersebut.


5.Usaha produsen meningkatkan penjualan.

Promosi yang di lakukan Produsen akan berpengaruh besar bagi minat masyarakat akan barang yang di tawarkan.

Kurva Permintaan

Kurva Permintaan adalah :


“Suatu kurva yang menggambarkan sifat hubungan antara harga suatu barang tertentu dengan jumlah barang tersebut yang diminta para pembeli.”

 
Teori Penawaran


Yaitu teori yang menerangkan sifat penjual dalam menawarkan barang yang akan dijual.


Faktor-faktor yang dapat menggeser kurva penawaran
- Kalau penawaran bertambah diakibatkan oleh faktor-faktor di luar harga, maka supply bergeser ke kiri atas.
- Kalau berkurang kurva supply bergeser ke kiri atas
- Terbentuknya harga pasar ditentukan oleh mekanisme pasar


Kurva Penawaran

Kurva penawaran adalah :


“Yaitu suatu kurva yang menunjukkan hubungan diantara harga suatu barang tertentu dengan jumlah barang tersebut yang ditawarkan"







TEORI PERILAKU KONSUMEN

          Perilaku konsumen dapat diartikan sebagai interaksi dinamis antara afeksi dan kognisi, perilaku, dan lingkungan, yang mana manusia melakukan pertukaran dalam berbagai aspek dalam kehidupan mereka.

         Teori perilaku konsumen ini sangat penting dalam bisnis. Terlebih dalam mencapai tujuan pemasaran, sangatlah bergantung pada pengetahuan, pelayanan, dan pengaruh pada konsumen. Dengan mengetahui teori ini, kita bisa lebih mudah dalam menetapkan strategi pemasaran yang tepat untuk mencapai target pemasaran kita.


Penjelasan  Teori Perilaku Konsumen
  1. Perilaku konsumen adalah dinamis. Ini karena pemikiran, perasaan, daan tindakan dari setiap individu konsumen, kelompok sasaran konsumen, dan masyarakat secara keseluruhan, adalah selalu berubah
  2. Perilaku konsumen melibatkan interaksi. Hal ini melibatkan interaksi antara pemikiran orang-orang, perasaan, tindakan, dan lingkungan.
  3. Perilaku konsumen melibatkan pertukaran. Pertukaran ini terjadi pada sesama manusia. Misalnya, seseorang menyerahkan suatu nilai (value) kepada orang lain, dan menerima sesuatu sebaliknya.

MOTIF EKONOMI

             Motif ekonomi adalah alasan ataupun tujuan seseorang sehingga seseorang itu melakukan tindakan ekonomi. Motif ekonomi terbagi dalam dua aspek:
  • Motif Intrinsik, disebut sebagai suatu keinginan untuk melakukan tidakan ekonomi atas kemauan sendiri.
  • Motif Ekstrinsik, disebut sebagai suatu keinginan untuk melakukan tidakan ekonomi atas dorongan orang lain.
Macam-macam motif ekonomi individu adalah sebagai berikut :
  1. Motif memenuhi kebutuhan
  2. Motif memperoleh keuntungan
  3. Motif memperoleh penghargaan
  4. Motif memperoleh kekuasaan
  5. Motif sosial
Sedangkan motif ekonomi perusahaan ssebagai berikut :

  1. motif mencarikeuntungan/ laba
  2. motif menghasilkan produk tertentu
  3. motif memajukan perusahaan

PRINSIP EKONOMI

          Prinsip Ekonomi adalah tindakan untuk mendapatkan sesuatu secara maksimal dengan pengorbanan yang seminimal mungkin.

Prinsip ekonomi terbagi menjadi 3, yaitu :

1. Prinsip Produsen (Penghasil)

Setiap produsen selalu memilih alat, mesin, bahan baku serta biaya produksi yang seefektif dan seefisien mungkin. Oleh karena itu, setiap produsen akan menentukan kebijaksanaan sebagai berikut:

a. Jenis, mutu, dan kehematan bahan bakar dan penyusun alat-alat dan mesin produksi.
b. Selalu mengevaluasi guna peningkatan mutu barang produksi, penekanan biaya produksi, dan di veasifikasi produksi.


2. Prinsip Konsumen (Pemakai)

Setiap konsumen selalu mengambil sikap “dengan uang yang ada untuk mendapatkan barang yang bermutu tinggi".

3. Prinsip Penjual (Pengedar)

Setiap penjual akan berusaha menarik dan memenuhi selera pembeli dengan berbagai iklan, hadiah dengan harapan menarik keuntungan sebanyak mungkin.

PELAKU EKONOMI

             Pelaku ekonomi adalah individu maupun lembaga yang terlibat dalam proses kegiatan ekonomi baik produksi, distribusi, maupun konsumsi. Yang berperan dalam pelaku ekonomi adalah rumah tangga, masyarakat, perusahaan/sektor usaha. Sementara Pemerintah selian bertugas sebagai pelaku ekonomi, juga bertugas sebagai kontroler agar kegiatan sekonomi berjalan baik.

PELAKU EKONOMI DALAM KEGIATAN POKOK EKONOMI

1) Rumah Tangga Keluarga
              a) Rumah Tangga Keluarga sebagai Produsen
              b) Rumah Tangga Keluarga sebagai Distributor
              c) Rumah Tangga Keluarga sebagai Konsumen

2) Masyarakat
     Masyarakat sebagai produsen mencakup berbagai bentuk kegiatan masyarakat yang dapat menghasilkan pendapatan, misalnya kegiatan usaha, berdagang, bercocok tanam, beternak, dll.

3) Perusahaan
      Beberapa hal yang harus dilakukan perusahaan sebelum menjalankan aktivitasnya adalah:
  1. Menentukan barang/jasa yang akan diproduksi
  2. Menentukan bagaimana pengelolaan barang/jasa
  3. Memastikan barang/jasa yang akan diproduksi dibutuhkan oleh masyarakat
4) Negara
    Kegiatan produksi yang dilakukan pemerintah bertujuan meningkatkan kesejahteraan rakyat, antara lain:
  1. Membangun pembangkit tenaga listrik
  2. Membangun sarana transportasi
  3. Membangun perusahaan air minum

Friday, March 1, 2013

3 macam Kegiatan Ekonomi

Assalamu'alaikum

Pada postingan pertama di blog ini, saya akan bahas tentang Kegiatan Ekonomi.
Baiklah, kegiatan ekonomi adalah semua hal yang dilakukan untuk memenuhi kebutuhan. misalnya kita berdagang, bekerja dalam bidang agraris, masuk dunia industri, bahkan buka usaha jasa juga termasuk kita telah melakukan kegiatan ekonomi.

Sementara itu, 3 macam kegiatan ekonomi yang tadi saya maksud adalah sebagai berikut :
1) Produksi
    Yakni kegiatan menciptakan/ membuat suatu barang untuk memenuhi kebutuhan. Orang yang memproduksi suatu barang atau jasa disebut Produsen.
Jadi misalnya seorang petani, menghasilkan padi yang akan diproduksi menjadi beras, itu berarti pak Tani bisa juga disebut Produsen.

gambar Septi ambil disini


2) Konsumsi
    Menurut sepemahaman saya, Konsumsi adalah kegiatan menggunakan atau memanfaatkan barang atau jasa hasil produksi. Orang yang mengkonsumsi itu disebut Konsumen. Jadi, misalnya kita membeli sayur di pasar, berarti kita telah bertindak sebagai konsumen.

gambar Septi ambil dari sini


3) Distribusi
    Nah, Distribusi adalah kegiatan menyalurkan barang produksi untuk dikonsumsi konsumen. Orang yang mendistribusikan barang disebut Distributor.
Misalnya, produsen di pabrik tas, akan butuh Distributor untuk menyalurkan tas-tas hasil produksinya ke konsumen di berbagai daerah.

dari sini


Begitulah pembahasan singkat saya mengenai Kegiatan Ekonomi, semoga bisa dipahami dengan mudah, maaf ya kalau bahasa yang saya gunakan kurang srek dipikiran pembaca. Saya juga masih belajar, maka dari itu, saya sangan butuh kritik, saran, maupun tanggapan. terimakasih.
salam, Septi.